Bismillahirromanirrohiim..Share sesuatu yang bermanfaat. Insyaa Alloh

Monday, July 8, 2019

Life Must have A Goal
hidup harus punya tujuan

Berikut di bawah ini contoh Goal nya

Thursday, July 4, 2019

Sistem Refrigerasi


Gambar 1. Sistem Refrigerasi


Refrigerasi adalah suatu sistem yang memungkinkan untuk mengatur suhu sampai mencapai suhu di bawah suhu lingkungan. Prinsip terjadinya suatu pendinginan di dalam sistem refrigerasi adalah penyerapan kalor oleh suatu zat pendingin yang dinamakan refrigeran. Karena kalor yang berada di sekeliling refrigeran diserap, akibatnya refrigeran akan menguap, sehingga temperatur di sekitar refrigeran akan bertambah dingin. Hal ini dapat tejadi mengingat penguapan memerlukan kalor. Berdasarkan siklus termodinamikanya mesin refrigerasi dapat dikelompokan menjadi, yaitu: Mesin refrigerasi siklus kompresi uap, Mesin refrigerasi siklus absorbsi, Mesin refrigerasi siklus jet uap, Mesin refrigerasi siklus udara, dan Mesin refrigerasi tabung vortex. Penggunaan refrigerasi sangat dikenal pada sistem pendingin udara pada bangunan, transportasi, dan pengawetan suatu bahan makanan dan minuman. Penggunaan refrigerasi juga dapat ditemukan pada pabrik skala besar, contohnya proses pemurnian gas, aplikasi pada industri minyak, kriogenik, dan proses pemisahan hidrokarbon yang mudah menguap.

Referensi :


  1. Dasar Pengetahuan A/C mobil (HFC 134a). (2006). Modul pelatihan untuk teknisi bengkel servicing. Kementrian Lingkungan Hidup, UNDP Modul 2 refrigeran.
  2. http://id.wikipedia.org/wiki/Refrigerasi diakses tanggal 24 April 2013